1 Pohon dengan nama latin Carica Papaya ini mempuyai manfaat yang luar biasa bagi kesehatan, selama ini kita hanya tahu manfaat tanaman pepaya ini dari buah dan daun serta bunganya saja. siapa sangka ternyata akar dari tanaman juga memiliki manfaat juga. berikut beberapa manfaat akar pepaya;
1 1. Menyembuhkan penyakit cacingan
Caranya; siapkan +/- 15 gr akar pepaya
segar dan 1 siung bawang putih. Tumbuk kasar dan rebus dengan sekitar250 cc
air. Rebus hingga tersisa +-250 cc(1 gelas). Minum secara rutin 1x sehari
sampai sembuh.
2 2. Meringankan gejala panas dalam dan sariawan
Cara membuat; Sediakan 2 genggam akar pepaya
dan 1 lembar daun pepaya muda. Cuci bersih kemudian ditumbuk dan rebus dengan 3
gelas air hingga mendidih. Tambahkan sedikit garam dapur dan minum 2x sehari,1
gelas.
3 3. Mengatasi penyakit rematik
Caranya; Siapkan 1 akar pepaya secukupnya,
1 ibu jari jahe, dan 1 genggam daun cabe rawit. Cuci bersih semua bahan
kemudian rebus dengan 2 gelas air hingga mendidih. Saring dan tambahkan sedikit
garam dapur. Minum 2x sehari dengan porsi 1 gelas perminum.
4 4. Menurunkan kolesterol jahat
Caranya; Siapkan 1 genggam akar pepaya, 2
genggam daun sambiloto, dan 2 ruas rimpang temulawak. Cuci semua bahan dan
tumbuk kasar. Selanjutnya rebus dengan 3 gelas air hingga mendidih. Tambahkan sedikit
garam dapur, saring dan minum selagi hangat dengan porsi 1 gelas setiap kali
minum.
5 5. Menyehatkan dan Mencegah radang ginjal,
batu ginjal(kencing batu)
Caranya; Siapkan beberapa potong akar
pepaya kemudian rebus hingga mendidih. Saring dan minum dengan mencampurkan
madu. Bisa juga dengan mengeringkan akar dan dihaluskan hingga menjadi bubuk. Seduh
1 sendok makan bubuk akar pepaya dan 1 sendok makan madu dengan 1 cangkir air
mendidih. Aduk dan minum 1x sehari.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar