Blog ini memberikan informasi tentang berbagai khasiat atau manfaat buah daun dan akar bagi kelangsungan hidup manusia.

22 Manfaat Bunga Teratai Untuk Kesehatan

Bunga Teratai telah menjadi bunga legenda mulai dari berabad-abad silam. Mulai dari Sejarah kelahiran sang Budha, legenda mesir kuno, dan teratai di kolam-kolam kerajaan. Lepas dari itu semua ternyata bunga teratai mempunyai beragam manfaat khususnya untuk kesehatan.
image;foter

Berikut manfaat bunga teratai untuk kesehatan;

1. Anti Diabetes
Daun dari bunga teratai mempunyai kemampuan menurunkan kadar gula dalam tubuh, sehingga sangat membantu para penderita diabetes.

2. Menurunkan Kolesterol
Meminum teh bunga teratai sangat baik bagi tubuh, karena bermanfaat dalam menurunkan kolesterol.

3. Detoksifikasi
Teh dari daun teratai juga baik untuk detoksifikasi darah sehingga menurunkan resiko terserang berbagai jenis penyakit.

4. Baik untuk Hati
Teh daun teratai bermanfaat untuk liver anda, khususnya untuk menyembuhan penyakit hati anda.

5. Menyembuhkan gangguan pencernaan
Teh bunga teratai dapat menyembuhkan diare, kram, dan memperlancar buang gas, selain itu juga bersifat anti peradangan.

6. Anti Stress
Manfaat lain dari Teh bunga teratai adalah dapat menghilangkan stress, kecemasan, dan bersifat menenangkan dan membuat damai.

7. Menurunkan tekanan darah
Teh daun teratai dapat berfungsi sebagai vasodilator yang baik untuk menurunkan tekanan darah.

8. Mengatasi asam lambung naik
Teh daun teratai membantu menurunkan asam lambung yang naik dan membuatnya lebih stabil.

9. Menurunkan Panas
Orang-orang tiongkok menggunkan teh daun teratai untuk menurunkan panas yang tinggi.

10. Mengatasi Ejakulasi Dini
Kaum lelaki yang mengalaminya wajib mencoba ramuan berbahan dasar bunga teratai ini.

11. Bermanfaat untuk kulit
Ekstrak bunga teratai atau teratai bubuk dapat digunakan untuk memnyehatkan kulit, melembabkan dan membuatnya tampak lebih muda.

12. Kaya Vitamin B
Vitamin B  bermanfaat dalam meningkatkan kesuburan, vitalitas dan suasana hati.

13. Kaya Vitamin C
Vitamin C merupakan antioksidan yang bermanfaat untuk menjaga diri dari penyakit jantung, stroke dan kanker

14. Kaya akan fosfor
Fosfor sangat berguna dalam membantu memperkuat dan menyehatkan tulang.

15. Anti peradangan
Teh bunga teratai mempunyai kemampuan antiinflamasi yang besar antara lain mampu mengatasi, kemerahan, bengkak dan nyeri. Arthritis dan jenis-jenis peradangan lainnya.

16. Menyehatkan Jantung
Karena Teh daun teratai merupakan antioksidan sehingga akan meningkatkan aliran darah ke jantung dan menurunkan tekanan darah tinggi.

17. Anti jamur dan bakteri
Menggosokkan daun teratai kebagian kulit yang terinfeksi dapat membunuh jamur dan bakteri.

18. Membantu menurunkan berat badan
Daun teratai membantu menghambat penyerapan lemak dan karbohidrat oleh tubuh dan meningkatkan metabolisme tubuh karena kandungan L-Carotenenya, sehingga akan menurunkan berat badan anda.

19. Antioksidan
Bunga teratai mengandung antioksidan yang kuat seperti, nuciferine, lotusine, neferine dan demethyl coclaurine yang membantu mencegah kardiovaskuler, stroke dan kanker.

20. Membantu mengeluarkan lendir
Karena kemampuannya mengeluarkan lendir sehingga bagus untuk menyembuhkan pilek, batuk dan sinusitis.

21. Sebagai tabir surya
Kandungan melanin dalam bunga teratai akan melindungi dari sinar matahari yang merusak dan pertumbuhan uban.

22. Berfungsi sebagai astringent
Dalam dunia pengobatan china telah dipakai sebagai pengobatan luka dalam dan juga kencing darah.

0 Response to "22 Manfaat Bunga Teratai Untuk Kesehatan"